Menghindari Kecelakaan Fatal Dengan Baby Monitor

thumb_1458Bayi berusia dibawah 1 tahun sangat rentan untuk jatuh dari ranjang. Karena perkembangan mereka yang sangat cepat, kita sebagai orang tua seringkali dikejutkan oleh kemampuan yang mereka kuasai secara tiba-tiba. Hal inilah yang saya alami. Saat Eegan berusia 6 bulan, tiba-tiba saja Eegan lancar berbalik badan dari ujung ranjang hingga ujung ranjang sampai akhirnya terjatuh dari ranjang setinggi kurang lebih 1 meter ke lantai ubin yang keras.

Spontan saya kaget dan panik mendengar suara dentuman jatuh dan teriakan nyaring Eegan. Sesampai dikamar, saya langsung mengangkat dan memeluk Eegan menenangkannya. Ini adalah salah satu kasus bayi terjatuh yang tidak menimbulkan akibat fatal.

Namun jangan salah Moms, karena urusan bayi terjatuh bisa berakibat fatal. Saat bayi terjatuh dan pingsan atau tidak menangis, ini bisa jadi sebuah tanda telah terjadi gegar otak pada bayi. Untuk itu, ini menjadi pelajaran penting bagi saya. Saya tidak ingin lagi mengulangi kesalahan yang sama.

Dan satu-satunya solusi untuk mencegah hal ini terjadi adalah dengan menggunakan alat baby monitor. Selama ini penggunaan baby monitor hanya digemborkan untuk mereka yang perlu untuk mengawasi suster. Tapi justru bagi saya, seorang full time mom juga sangat memerlukan baby monitor ini. Saat saya harus beraktivitas diluar sementara Eegan tertidur, hanya dengan baby monitor, saya bisa siaga langsung masuk ke kamar saat Eegan terbangun tanpa suara. Sehingga dapat meminimalisasi resiko kecelakaan yang bisa berakibat fatal.

Membeli baby monitor itu sebuah investasi Mom, sebuah harga yang worth it jika dibandingkan dengan harga nyawa anak kita. Jangan sampai justru terjadi kecelakaan yang membuat kita harus mengeluarkan uang yang lebih banyak daripada sebuah baby monitor.

One thought on “Menghindari Kecelakaan Fatal Dengan Baby Monitor

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s