Pertentangan memberikan TV kepada anak telah ramai di perbincangkan, terutama di era digital seperti sekarang ini. Menurut hasil sharing dr. Hardiono dalam video yang diunggahnya perihal keterlambatan bicara pada anak maka hal ini bisa jadi ya dan tidak.
Apakah TV menyebabkan anak terlambat bicara? Tidak ya moms ternyata. Justru TV juga dapat menjadi salah satu media interaksi yang mengajarkan anak banyak hal. Namun TV dapat menghambat perkembangan bicara anak saat anak dibiarkan bengong menonton tanpa adanya interaksi atau bimbingan dari orang tua. Jadi triknya agar TV menjadi bermanfaat adalah temank anak saat menonton, dan bukan hanya menemani tapi adakan interaksi dengannya mengenai apa yang di tonton.
Moms bisa bernyanyi bersama, menceritakan apa yang ada di TV, menyebutkan objek di TV, menanyakan beberapa hal ke anak seputar apa yang di tontonnya, dll. Dengan begini, maka interaksi moms ke anak dapat membantunya untuk belajar bicara. Lain cerita jika anak bengong menonton tanpa interaksi, nah disini TV menyebabkan anak kehilangan interaksi dengan sekitarnya karena sifat TV adlaah satu arah.
Apakah TV perlu dibatasi? Tetap perlu untuk alasan agar anak tidak kecanduan atau malas ya moms. Saat tidak ada TV, kita bisa mengajak anak untuk bermain diluar atau activity play sehingga anak dapat lebih bersosialisasi dan bergerak aktif sambil belajar.
One thought on “TV MENYEBABKAN SPEECH DELAY?”