BERENCANA MENYUSUI, PERLUKAH POMPA ASI?

C7D30873-30E0-4A5F-A8F9-2BE043F36C0EPertanyaan ini pernah saya tanyakan saat kehamilan eegan. Dan atas saran beberapa teman, akhirnya saya memutuskan tetap membeli pompa asi sebelum melahirkan. And yes it was a very good decision. Beberapa alasan dibawah ini bisa menjadi pertimbangan moms untuk membeli pompa asi sebelum melahirkan :

  • Bayi yang baru lahir belum tentu langsung menyusui

Ini yang terjadi pada eegan. Saat eegan dilahirkan, eegan mengalami demam yang akhirnya membuat eegan harus diinkubator selama 2 hari dan harus minum susu formula karena asi saya tentu belum mencukupi kebutuhannya. Bayi yang demam harus banyak minum dan tidak bisa mengandalkan asi kita yang masih sedikit. Alhasil selama 2 hari saya tidak punya bayi yang dapat merangsang produksi asi saya, disini pompa aso yang saya bawa ke rumah sakit sangat membantu saya unthk tetap memompa hingga produksi asi saya bertambah.

  • Produksi asi berlebih

Pada beberapa ibu, produksi asi saat melahirkan sudah melebihi kecukupan menyusui sang bayi. Alhasil walauoun bayi telah kenyang menyusu, produksi asi didalam payudara masih banyak dan menimbulkan rasa sakit. Nah, sebagai solusinya moms bisa pompa mengosongkan payudara hingga akhirnya nanti produksi dan permintaan bayi mulai seimbang.

  • Jadwal menyusui yang belum konsisten

Payudara sudah kencang dan membatu namun bayi belum siap menyusu, tentu ini banyak dialami di awal kelahran ya moms. Untuk mencegah clogged duct dan masitis, moms bisa terlebih dahulu memompa sebelum jadwal menyusui berikutnya.

  • Mengurangi kekuatan semprotan asi

Saat kita menyusui dengan payudara yang sangat penuh, seperti keran yang baru dibuka, biasanya semprotan asi saat bayi menyusui itu sangat kencang. Hal ini seringkali membuat bayi tersedak saat mulai menyusu. Untuk mengurangi hal ini, moms bisa memompa dulu sedikit sebelum mulai menyusui.

  • Ada rencana bekerja

Jika moms berencana mengurus anak sambil bekerja, tentu pompa asi sudah harus disiapkan ya moms. Bagi moms pekerja, saya sarankan untuk dari awal sudah diterapkan sistem direct dan bottle fed, agar saat tiba waktunya bekerja, bayi tidak menolak botol susu.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s