LAKUKAN INI UNTUK MELATIH ANAK BICARA

F4C5CD11-0CF1-42F0-A789-A46AF3764577Saat usia anak mencapai 16 bulan dan belum bisa berbicara seperti anak seusianya, moms tidak perlu khawatir jika anak sudah mulai memiliki 1-3 kosakata jelas di usia ini. Namun, kita sebagai orang tua perlu was-was dan mulai melakukan beberapa terapi sederhana sendiri dirumah. Ada beberapa hal sederhana yang dapat kita lakukan ya moms.

Temukan kriteria apakah anak termasuk ke dalam speech delay atau speech disorder disini.

  • Anak bilingual

Banyak yang lantas berfikir apakah bilingual merupakan penyebab anak terlambat bicara, jawabannya untuk anak normal tidak ya moms. Pada anak normal (delay) dibawah 5 tahun, mereka dapat mencerna 3-5 bahasa asing sehingga tidak perlu khawatir mengajak anak bilingual atau memberikan tontonan bilingual. Namun untuk anak dengan speech disorder maka lebih baik dimulai dari 1 bahasa.

  • Yes, nonton TV!

Statement TV menyebabkan anak speech delay tidak sepenuhnya benar ya, moms. TV justru dapat menjadi salah satu alat bantu. Yang salah adalah jika anak nonton sambil bengong tanpa diajak interaksi setiap hari. Sehingga saat anak nonton YV, maka kita harus standby dan mengajaknya berinteraksi sembari mengaitkan dengan apa yang ada di TV. Eegan sendiri belajar banyak dari TV ya moms bahkan kata “bu” yang artinya blue juga didapatkan dari aktivitas menonton. Kalau moms mau membatasi TV maka batasi agar anak tidak kecanduan menonton. Baca selengkapmya disini.

  • Pola mengajak bicara yang benar
  • Yuk, main diluar!

Ajak anak main outdorr atau diluar rumah, bermain slide di playground atau ditaman. Sambil kita fokus bermain dan berinteraksi dengan anak, dengan begini baik anak atau kita dapat fokus pada hal yang sama. Teriakan hore atau perbincangan seputar aktivitas bermain saat bermain bersama dapat membantu anak. Ditch your gadget in this moment!

  • Terapi meniup

Terapi meniup bertujuan untuk melatih otot oral anak, moms bisa ajak anak meniup misalnya lilin, bubble, tissue/foil, sedotan, dan lain-lain.

  • Terapi menjilat

Ini mungkin yang paling Eegan suka ya diantara yang lain, karena salah satu trik mengajak anak menjilat adalah dengan menjilat es krim! 

  • Terapi menyedot

Minum dari sedotan mungkin sudah biasa ya moms, nah moms bisa coba dengan memberikan jus kental untuk anak sedot sehingga sedotan akan lebih kencang yang membuat otot oral anak lebih terlatih.

  • Oral massage

Ini yang paling susah saya terapkan ke Eegan, karena anaknya ga mau diam untuk di massage. Satu-satunya cara adalah saat ia tidur. Caranya bisa dilihat pada gambar.

One thought on “LAKUKAN INI UNTUK MELATIH ANAK BICARA

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s